Perkembangan Pembangunan Gampong Kuta Padang secara keseluruhan mengalami pergeseran ke arah yang lebih baik ditandai dengan pasca bencana alam gempa dan tsunami tahun 2004 serta perjanjian kesepakatan damai antara pemerintah republik Indonesia dan Gerakan Aceh merdeka menuju peningkatan yang signifikan, sudah mulai adanya bantuan dari pemerintah maupun swasta yang masuk ke gampong yang dapat dirasakan oleh semua elemen masyarakat secara umum kondisi sumber daya manusia dan infrastruktur sudah mulai dibangun dan diperbaiki terutama dengan program yang sifatnya pemberdayaan masyarakat dimana pembangunan direncanakan oleh masyarakat secara bermusyawarah dan dibantu oleh konsultan dari instansi terkait. Gampong Kuta Padang sendiri terdiri dari tiga dusun yaitu dusun Aula, Aulia dan Pante Bahagia